Penyebab Muncul Keterangan Username Sedang Dipakai pada Aplikasi BRImo Beserta Solusinya
Diembae.com - Penyebab munculnya keterangan "username sedang dipakai, silakan tunggu selama 10 menit untuk dapat login kembali" pada aplikasi BRImo beserta solusinya.
Aplikasi BRImo adalah layanan perbankan berbasis digital yang diperuntukkan bagi nasabah BRI yang bisa di download dan diinstal secara gratis pada smartphone dengan sistem operasi seperti Android dan iOS.
Untuk dapat menggunakan layanan aplikasi BRImo nasabah perlu melakukan registrasi terlebih dahulu di kantor cabang BRI terdekat. Apabila Anda sudah melakukan registrasi, Anda bisa menikmati layanan pada aplikasi BRImo dengan login menggunakan User ID dan Password.
Namun, ada beberapa kasus yang terjadi ketika nasabah hendak login pada aplikasi BRImo. Salah satunya muncul keterangan "username sedang dipakai, silakan tunggu selama 10 menit untuk dapat login kembali". Lalu apa penyebabnya? Berikut penjelasannya.
1. Nasabah Tidak Logout setelah Menggunakan Aplikasi BRImo
Jika setelah menggunakan aplikasi BRImo anda tidak melakukan logout (keluar paksa) dalam rentang waktu kurang dari 10 menit Anda mencoba login kembali, maka akan muncul pesan peringatan tersebut.
Solusinya Anda cukup tunggu 10 menit setelah logout, kemudian login kembali.
2. Nasabah sedang login di layanan BRI Internet Banking yang diakses pada web browser atau aplikasi BRI Mobile Banking.
3. Ada indikasi akun milik nasabah sedang diakses pihak lain atau orang yang tidak bertanggungjawab / dibobol.
Untuk itu Anda harus menjaga keamanan akun Anda dengan menjaga kode rahasia seperti password dan kode OTP.
NOTE: Setiap Anda selesai menggunakan aplikasi BRImo pastikan logout dengan benar, apabila Anda tidak logout maka harus menunggu minimal 10 menit agar bisa login kembali. Jangan menggunakan jaringan Wifi publik ketika mengakses layanan perbankan karena rentan terhadap pembobolan data pada smartphone.
Demikianlah informasi mengenai Penyebab munculnya keterangan "username sedang dipakai, silakan tunggu selama 10 menit untuk dapat login kembali" pada aplikasi BRImo beserta solusinya. Semoga bermanfaat.