Inilah Cara Daftar SMS Banking BTN 2021
Diembae.com - Cara daftar SMS Banking Bank BTN.
Semakin berkembangnya teknologi, segala sesuatu atau aktivitas manusia juga semakin berkembang, salah satunya pada segi finansial.
Perkembangan ini memungkinkan nasabah untuk mendapatkan informasi perbankan tanpa harus pergi ke bank.
Banyak produk layanan perbankan yang dapat mempermudah nasabah dalam mengakses transaksi finansial nya, salah satu nya adalah SMS Banking.
Dengan menggunakan SMS Banking, nasabah dapat melakukan transaksi dimana saja dan kapan saja tanpa harus pergi langsung ke bank atau mesin ATM.
Sudah jelas bahwa menggunakan SMS Banking sangat bermanfaat. Karena dapat menghemat waktu, mudah digunakan dan tentunya sangat praktis.
Semua bank pasti memiliki layanan yang satu ini, salah satunya adalah bank BTN (Bank Tabungan Negara).
Untuk para nasabah bank BTN, Anda wajib menggunakan layanan ini, karena akan sangat membantu dalam aktivitas perbankan Anda. Jika Anda tertarik untuk mendapatkan layanan ini, Diembae.com akan menyajikan informasi cara daftar sms banking bank BTN untuk Anda berikut ini.
Cara Daftar SMS Banking BTN Lewat ATM
- Masukkan kartu ATM kedalam tempat yang tersedia di mesin ATM.
- Masukkan nomor PIN ATM.
- Pilih menu "SMS Banking" pada layar.
- Klik "Pendaftaran SMS Banking".
- Klik "Persetujuan Pendaftaran".
- Masukkan nomor ponsel yang akan di daftarkan untuk SMS Banking.
- Masukkan PIN SMS Banking.
- User ID dan PIN SMS Banking akan tercetak pada struk yang dikeluarkan oleh mesin ATM jika pendaftaran selesai.
- Simpanlah struk tersebut sebagai bukti.
- Kode aktivasi akan dikirimkan oleh pihak bank BTN ke nomor ponsel yang telah didaftarkan.
- Jika kode sudah muncul, proses pendaftaran atau registrasi telah berhasil.
- Cari mesin ATM BTN terdekat.
- Lakukan registrasi diri.
- Akan keluar struk berisi kode registrasi.
- Setelah registrasi lewat ATM, nasabah harus melakukan aktivasi di Kantor Cabang BTN terdekat.
- Datangi kantor cabang BTN, ambil nomor antrian dengan tujuan Customer Service.
- Tunggu sampai nomor antrian terpanggil.
- Jika sudah terpanggil, datangi pihak customer service dengan menyampaikan tujuan anda.
- Pihak bank akan meminta anda menunjukan identitas diri (KTP/SIM/Paspor).
- Persiapkan juga email yang masih aktif.
- Berikan juga struk saat registrasi di mesin ATM untuk di aktivasi.
- Customer service akan memproses permintaan Anda.
- Jika sudah berhasil, maka anda sudah bisa menikmati layanan SMS Banking BTN.