Cara Bikin Korean Garlic Cheese Bread
Sunday, August 30, 2020
Edit
Diembae.com - Hai pecinta kuliner, kalian sudah pada tahu belum dengan korean garlic cheese bread? pasti dong yah. Secara makanan yang satu ini lagi hits banget dikalangan pecinta kuliner.
Sesuai dengan namanya, korean garlic cheese bread ini berasal dari korea selatan. Rasa dari roti ini adalah rasa bawang putih dan cream cheese.
Namun, dimasa pandemi seperti sekarang ini sangat susah sekali keluar rumah meskipun hanya sekedar membeli makanan, tapi kalian tidak perlu khawatir karena kami akan mengajak anda membuat nya sendiri di rumah.
Langsung saja yuk simak langkah-langkahnya
Bahan-bahan
BAHAN A
Roti buns 10 pcs (potong-potong menjadi 8 bagian tapi tidak sampai putus)
BAHAN B
- Susu full cream 400 ml
- 2 batang keju cheddar diparut
- 2 sdm air perasan lemon
- 2 sdm krimer bubuk
Note: Campurkan semua bahan menjadi satu, lalu masak menggunakan api sedang sambil di aduk-aduk hingga meletup dan kental, angkat, tunggu dingin baru masukkan ke dalam piping bag.
BAHAN C
- 50gr mentega dilelehkan
- 1 sdm madu
- 1 sdm kental manis putih
- 1 sdm bawang putih bubuk
- 1 sdm parsley
Langkah-langkah
- Ambil 1 buah roti, isi di sela-selaroti dengan bahan B, celupkan seluruh bagian permukaan roti kedalam bahan C, lalu tata diloyang.
- Oven menggunakan apiatas dengan suhu 180 derajat selama 10 menit.
- Angkat lalu sajikan.
Itulah cara membuat korean garlic cheese bread. Selamat mencoba. Semoga bermanfaat.